Wed, 03 Jul 2024
Mengenal Lebih Jauh Tentang Asuransi Pendidikan Syariah Serta Manfaatnya
Sebagai orang tua, pasti selalu mengharapkan pendidikan yang terbaik bagi anaknya baik itu dari masa taman kanak-kanak hingga pendidikan tinggi. Salah satu dari sekian jenis asuransi yang sekarang sedang digunakan oleh banyak orang adalah asuransi pendidikan syariah. Namun, apa yang dimaksud asuransi pendidikan syariah lalu apa yang membuatnya berbeda dari asuransi pendidikan biasa?
Pengertian Asuransi Pendidikan Syariah?
Singkatnya, asuransi pendidikan syariah merupakan asuransi yang memberi jaminan perlindungan anak sebagai pihak terjamin sekaligus ahli waris yang memegang polis. Sesuai dengan namanya, sistem ini mengadopsi hukum syariah yang sesuai dengan kaidah ajaran Islam.
Perbedaan mencolok asuransi pendidikan syariah dengan asuransi pendidikan biasa terletak pada sisi kontrak, kepemilikan dana, dan pihak yang mengawasinya. Namun, sebenarnya kedua asuransi ini mempunyai tujuan yang sama yaitu demi membantu anak agar terpenuhi pendidikannya di masa yang akan datang.
Manfaat Asuransi Pendidikan Syariah
Terdapat begitu banyak keuntungan serta manfaat yang dapat diperoleh dengan mendaftar pada asuransi pendidikan syariah. Berikut penjelasan singkat tentang manfaat asuransi tersebut sebagai salah satu bahan pertimbangan Anda:
- Melindungi Keuangan Keluarga
Manfaat yang pertama bisa diketahui adalah asuransi ini akan membantu kondisi keuangan keluarga agar senantiasa stabil dan tidak terpuruk. Salah satu masalah yang sering dialami oleh orang tua dalam memenuhi pendidikan anaknya adalah biaya pendidikan yang terlalu tinggi sehingga membuat mereka kesulitan.
Akan tetapi, dengan memakai asuransi pendidikan syariah, maka keuangan keluarga Anda pun akan selalu terjaga dari risiko tersebut. Sebab, asuransi ini akan melindungi serta memproteksi finansial yang dimiliki sehingga anak dapat menuntaskan pendidikannya dengan tepat.
- Termasuk Asuransi yang Halal
Kedua, asuransi ini merupakan asuransi yang bersifat halal sehingga bagi orang tua yang memegang prinsip agama Islam, maka tidak perlu merasa khawatir saat memanfaatkannya. Seluruh transaksi dan kegiatan dalam asuransi ini sudah disesuaikan berdasarkan prinsip syariah, sehingga hanya akan melibatkan instrumen yang mengikuti syariat Islam.
Hal ini dibuktikan dengan adanya Fatwa MUI yang menyebutkan bahwa asuransi syariah adalah halal. Pada peraturan No. 21/DSN-MUI/X/2011, mereka menjelaskan tentang pedoman asuransi syariah sehingga masyarakat muslim dapat merasa tenang ketika menggunakannya.
- Asuransi Jiwa
Manfaat lain yang terkadang luput dari perhatian masyarakat yaitu sebenarnya asuransi pendidikan syariah juga dapat sekaligus menjadi asuransi jiwa bagi anak-anak. Apabila ada suatu kejadian yang terjadi di luar dugaan seperti pemegang polis yang meninggal secara mendadak, maka pihak ahli waris akan memperoleh uang pertanggungan.
Tentunya, ini akan membuat semakin banyak orang mulai menggunakan asuransi pendidikan, sebab pihak pendaftar asuransi akan memperoleh keuntungan dua kali lipat. Tidak hanya itu saja, namun asuransi yang satu ini juga memiliki premi yang jumlahnya lebih murah daripada mendaftar asuransi jiwa dan asuransi pendidikan secara terpisah.
- Melindungi Pendidikan Anak
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, asuransi pendidikan akan selalu menjamin seluruh pengeluaran yang harus disiapkan demi menunjang kebutuhan pendidikan milik anak. Pihak asuransi akan membantu biaya pendidikan anak agar dapat tercukupi hingga sampai pada jenjang pendidikan tingkat tinggi.
Selain itu, ketika si kecil sudah mulai memasuki masa sekolah, maka Anda tidak akan merasa kebingungan untuk mempersiapkan biaya yang tinggi. Seluruh biaya untuk membeli buku, seragam, alat tulis, dan kebutuhan lainnya untuk pendidikan akan terpenuhi dengan baik jika memakai asuransi pendidikan syariah.
- Terlindungi dari Dampak Fluktuasi Ekonomi
Perkembangan ekonomi yang ada di dunia dan Indonesia begitu fluktuatif sehingga akan mengakibatkan penurunan nilai mata uang. Saat terjadi inflasi, dampak buruk yang dihasilkan tentu begitu besar terlebih dalam biaya pendidikan tinggi sehingga perlu persiapan yang serius dalam menghadapi hal tersebut.
Sebagai orang tua, Anda tentunya memiliki waktu aktif bekerja yang tidak bersifat permanen, bahkan terkadang masih ada anak yang sedang berkuliah meskipun orang tua sudah pensiun. Untuk menghadapi situasi yang darurat seperti itu, maka penting untuk memanfaatkan asuransi pendidikan sehingga orang tua tidak perlu harus bekerja terlalu keras lagi ketika sudah memasuki masa pensiun.
- Menghilangkan Kecemasan Orang Tua
Setiap naik jenjang dan memasuki semester baru, maka kemungkinan besar biaya pendidikan anak akan senantiasa naik karena kebutuhan yang juga semakin tinggi. Apabila orang tua tidak segera mempersiapkan biaya yang tepat, maka hal itu dapat memicu kecemasan dan kepanikan karena tidak ada uang yang bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
Ketika terproteksi oleh asuransi pendidikan syariah, maka Anda tidak perlu merasa cemas lagi karena biaya tersebut akan terlindungi oleh asuransi. Tidak hanya menghilangkan kecemasan orang tua, namun si kecil juga dapat menuntut ilmu mereka dengan lebih santai dan tidak perlu merasa bersalah atas kondisi keuangan milik orang tua.
Pengertian asuransi pendidikan syariah yaitu asuransi yang akan mempersiapkan masa depan anak dengan lebih cemerlang. Berikut adalah beberapa manfaat yang dapat Anda rasakan ketika memakai asuransi ini:
- Membuat orang tua dan anak semakin tenang
- Terhindar dari inflasi
- Pendidikan anak selalu terjamin
- Termasuk asuransi jiwa
- Melindungi keuangan milik keluarga
Itulah beberapa informasi singkat terkait asuransi pendidikan syariah yang begitu bermanfaat untuk membantu Anda. Sebagai orang tua, melihat si kecil meraih cita-citanya dengan tepat tentunya menjadi impian yang selalu dinanti, oleh sebab itu kehadiran asuransi pendidikan syariah ini menjadi jawaban untuk membantu mewujudkan impian itu.