Thu, 01 Feb 2024

Pentingnya Memberi Penghargaan pada Diri Sendiri

Self reward merupakan bentuk penghargaan yang diberikan kepada diri sendiri. Penghargaan tersebut dilakukan untuk mendapatkan kesenangan dan kepuasan karena telah melakukan sebuah tindakan baik atau pencapaian yang telah direncanakan sebelumnya. Dilansir dari halodoc.id salah satu manfaat dari self reward adalah menstabilkan kesehatan mental. Simak beberapa manfaat self reward yang tidak boleh disepelekan.

  1. Mengatasi Stress
    Salah satu manfaat self reward yang jarang disadari adalah mengatasi stress setelah kelelahan beraktivitas. Tidak hanya kelelahan fisik, mental juga merasakan kelelahan untuk itu dengan self reward dapat mengembalikan kestabilan mental sehingga stress lebih mudah teratasi.
     
  2. Meningkatkan Motivasi
    Dengan self reward, diri sendiri akan lebih mudah mendapatkan semangat untuk melakukan sesuatu yang lebih baik lagi oleh karena itu, self reward mampu meningkatkan rasa percaya diri pada seseorang.
     
  3. Lebih Menghargai Diri Sendiri
    Perlu diingat bahwa setelah melakukan berbagai aktivitas atau tindakan, kita membutuhkan pengingat bahwa diri kita begitu berharga. Apalagi setelah melakukan berbagai kerja keras dan melewati berbagai hal yang tidak mudah, untuk itu diperlukan apresiasi pada diri sendiri.

Sumber: suara.com

Kemudahan Pembayaran :

Payment Icon Payment Icon Payment Icon Payment Icon Payment Icon Payment Icon Payment Icon Payment Icon